√ Vlogger, Tren Cara Ngeblog Berbeda Yang Semakin Terkenal

Vlogger, Tren Cara Ngeblog Berbeda Yang Semakin Terkenal


Ngeblog Dengan Cara Menjadi Vlogger

Perkembangan dunia internet semakin hari semakin maju dan canggih. Fenomena ini diimbangi dengan pengguna yang juga mengalami pertumbuhan yang sangat luar biasa. Seiring berkembangnya pengguna internet, hal ini juga membuka peluang bisnis baru yang  terutama dapat digunakan untuk mendapatkan uang dari internet. Mulai dari membuat toko online (e-commerce), menjadi Blogger, Youtuber dan tentunya Vlogger yang meledak di Indonesia dalam lima tahun terakhir.

Vlog sendiri masih terbilang baru di Indonesia, namun jumlah penggiat yang disebut vlogger semakin bertambah setiap harinya. Tak heran, hal ini tentu saja berkaitan erat dengan fakta di atas bahwa pengguna internet di Indonesia terus bertambah. Vlog atau blog video dengan cepat menjadi populer di Indonesia karena menawarkan hal-hal baru kepada pemirsa untuk berbagi konten.

Banyak kalangan selebritis membuat konten vlogger sebagai media berbagi kegiatan setiap harinya. Vlogger sendiri membuat video mengenai konten kegiatan sehari-hari tentang aktifitas pekerjaan, liburan, edukasi, dan lain-lain. Siapapun bisa menjadi vlogger karena Anda cukup membuat video kegiatan Anda terus menguploadnya ke Youtube, tidak heran banyak kalangan masyarakat biasa sukses menjadi youtuber sebagai vlogger.

Baca juga : Travel Blogger Profesional Sering Menggunakan 4 Media Sosial Ini

Definisi dan Asal Usul Munculnya Vlog 

Sebenarnya apa yang dimaksud vlog? Vlog adalah singkatan dari video blogging atau rekaman video dan mengacu pada jenis blog yang sebagian besar atau semua kontennya berupa video.

Istilah vlog juga digunakan oleh streamer video atau Youtuber yang tidak membuat blog tetapi menerbitkan pembaruan terjadwal dengan cara lain, seperti melalui YouTube dan situs video lainnya. Profil mereka sering mempromosikan diri mereka sebagai vlogger.

Jika sebelumnya blog digunakan sebagai sarana untuk berbagi berbagai informasi, kini tampaknya tren tersebut mulai sedikit berubah. Tidak hanya blog, vlog pun menjadi populer di kalangan anak muda untuk menunjukkan eksistensinya. Pengertian vlog adalah video yang berisi berbagai macam konten yang bisa berupa opini, cerita sehari-hari atau yang lainnya yang kemudian ditambahkan ke dalam sebuah website atau blog. Perbedaan antara vlogger dan Youtuber adalah biasanya Youtuber tidak memposting videonya di blog atau di web.

Awal kemunculan Vlog dimulai ketika seseorang bernama Adam Kontras menerbitkan video di blognya pada tahun 2000. Di tahun yang sama, istilah Vlog muncul ketika Adrian Miles memposting video yang kemudian menggunakan istilah Vlog untuk menyebut konten yang dipostingnya

Pada tahun 2004 vlog menjadi lebih populer di luar negeri ketika Steve Garvield mengunggah vlognya dan menyatakannya sebagai tahun video vlog. Tahun berikutnya, 2005, Vlog menjadi semakin populer, situs berbagi video Youtube muncul, yang langsung menjadi situs web paling banyak dikunjungi kelima di dunia.

Baca juga : 5 Gangguan yang Sering Menghampiri Blogger Saat Ngeblog

Fenomena Tren Vlogger di Indonesia 

Di Indonesia, vlogging agak terlambat popularitasnya, namun masih kalah populer dibandingkan pengguna YouTube. Namun, dalam dua tahun terakhir, semakin banyak artis Vlogger yang muncul dan menjadi populer. Menampilkan video yang seru dan menghibur bisa menjadi alternatif bentuk hiburan yang sangat disukai penonton.

Selain media YouTube, Vlogger kini juga menggunakan media sosial lain seperti Instagram dan lainnya. Ada banyak tokoh Vlogger terkenal di Indonesia seperti Raditya Dika, Bayu Skak, Arif Muhammad, Atta Halilintar dan saya yakin masih banyak lagi yang akan populer.

Ada berbagai tugas yang umumnya ingin dicapai oleh aktivitas Vlogging. Mulai dari sekadar menghibur penonton, memberikan kriti, mempromosikan produk endorse, hingga siap memonetisasi video unggahan Anda. Kini, dengan kemajuan teknologi, membuat konten Vlog pun semakin mudah. Anda dapat membuat konten menarik hanya dengan ponsel.

Smartphone saat ini sangat canggih karena sudah menggunakan kamera yang bagus, sehingga untuk membuat video kualitasnya lebih baik dan hasilnya akan jernih. Siapapun bisa membuat video vlog hanya dengan menggunakan ponsel pribadi.

Apakah Vlogging Hanya Sekedar Trend Sesaat Lalu Memudar 

Kita berharap bahwa sebuah tren positif bisa bertahan lama dalam jangka panjang, selain tren vlog memberikan warna baru dalam dunia blogging, tentunya menambah jenis baru dalam dunia blogging, bahkan menambah peluang baru untuk mendapatkan penghasilan dari vlog.

Vlogging saat ini sedang naik daun. Bagaimana kalau ke depannya nanti apakah masih bisa sukses seperti blogging. Saya pikir vlog akan terus menjadi media yang populer bagi banyak orang di tahun-tahun mendatang. Namun, tren terkadang menghadapi periode kejenuhannya. Selain itu, konten vlog sangat mempengaruhi tren itu sendiri. Jika para vlogger bisa tampil dengan sesuatu yang menarik dan berbeda, menurut saya tren vlogging bisa bertahan lama bahkan konsisten populer.

Semakin banyak vlogger muncul, pasti akan meningkatkan lalu lintas di segmen vlogging. Dan semoga ini bisa menciptakan persaingan yang sehat, yang nantinya bisa melahirkan vlogger-vlogger yang kreatif. Dan tentunya diharapkan mampu menghadirkan konten yang beragam dan menghibur  penonton agar tidak mudah bosan. Selain menghibur tentunya memberikan edukasi yang bermanfaat bagi penontonnya.

Baca juga: Investasi Seorang Blogger yang Seharusnya Dilakukan

Bagaimana teman-teman tertarik untuk menjadi vlogger? Buat video Anda sendiri sekarang!

Share

0 Response to " √ Vlogger, Tren Cara Ngeblog Berbeda Yang Semakin Terkenal"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel